Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Google Chrome : Cara Menambahkan Media Control di Menu Bar

Sebagai pengguna yang sekarang lagi asik asiknya menggunakan Chrome karena di Android saya juga pake Chrome, seperti biasa ada beberapa tweaks yang saya lakukan untuk menambah produktifitas pada browser yang saya gunakan ini. 


Perlu diketahui, sampai saat ini saya masih menggunakan Microsoft Edge Chromium dan Opera sebagai Primary Browser, dan Chrome sebagai alternatif untuk kegiatan searching dan streaming saja. 

Nah kawan kawan, salah satu yang saya tambahkan pada Google Chrome ini adalah Media Control di Menu Bar. Fitur ini bagi saya berguna banget, terutama karena saya sebagai pengguna linux Elementary OS, kadang kangen kalo lagi pake Windows 10, di Windows 10 gak ada Media Control yang super banget kayak di Linux. 


Nah fitur ini sebenarnya sudah ada, hanya saja perlu diaktifkan secara manual karena saat ini masih berstatus Experimental, mungkin fitur ini akan dirilis secara resmi di Chrome 81 nanti.

Cara Menambahkan Media Control di Menu Bar

Langkah 1. Pertama masukan link berikut pada address bar. 

chrome://flags/#global-media-controls
Langkah 2. Selanjutnya Set Enabled pada Global Media Control


Langkah 3. Restart Google Chrome kamu. 

Nah setelah selesai kamu restart, sekarang setiap kamu menjalankan Media, baik Musik, ataupun Video dari Youtube dan kawan kawannya, akan ada sebuah tombol kecil dekat profil kamu, dan kamu bisa mengatur media darisana.

Mantap

Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Tips Google Chrome : Cara Menambahkan Media Control di Menu Bar"