Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Tips Bercerita Dengan Video Slideshow Yang Menarik

 

Membuat sebuah video slideshow tidak pernah semudah saat ini. Ada banyak aplikasi dan juga website yang bisa membantu kita membuat video slideshow. Kita tinggal menyiapkan foto yang ingin digunakan, dan aplikasi juga website tersebut akan membuatkannya untuk kita.

Apakah itu berbentuk foto maupun video, slideshow tentu saja bertujuan untuk merangkum cerita dan juga momen bersama. Karenanya, walau sudah bisa dibuat secara otomatis, kita perlu melakukan sedikit penyesuaian sehingga semuanya terlihat menarik dan cocok untuk beragam acara.

Mulai dari acara ulang tahun, pertunangan, pernikahan, hari jadi, hingga kumpul atau arisan bersama keluarga besar. Semuanya perlu sebuah sajian video slideshow yang sangat menarik.

Untuk itu, berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat video slideshow yang menarik. Jangan sampai kita menghabiskan banyak waktu untuk slideshow video yang ternyata tidak menarik dan membosankan untuk banyak orang.

1. Pastikan Format Hasil Akhir


Mungkin sedikit terdengar aneh untuk memikirkan hasil akhir bahkan sebelum memulainya. Tapi ini adalah hal yang paling penting. Karena dengan menentukan hasil akhirnya, kita bisa menentukan apa yang akan kita buat. Pikirkan di mana kita akan menayangkan video slideshow, apakah di laptop, di komputer, tablet, atau handphone. Apakah akan disimpan dalam bentuk mp4, avi, mov, dll. Selain itu, apa acaranya, seberapa banyak orang yang akan menontonnya. Apakah kita perlu membuat video dalam bentuk 16:9 atau 1:1, semuanya harus dipikirkan dengan matang sebelum membuatnya.

2. Gunakan Foto Yang Berkualitas Baik


Apapun bentuknya, pastikan bahwa kita memiliki foto dan video yang berkualitas baik. Jangan menggunakan foto dengan ukuran resolusi yang kecil karena nantinya gambar akan terlihat buram, tidak tajam, dan bahkan rusak. Pastikan bahwa ukurannya juga tepat sehingga foto yang digunakan tidak rusak ketika ditampilkan. Tidak hanya itu, pastikan bahwa video disimpan dalam bentuk High Definition atau HD, sehingga seluruh gambarnya akan terlihat jelas tanpa adanya buram di beberapa bagian.

3. Urutkan Gambar Dengan Sesuai


Setelah kita memastikan semua hal yang disebutkan di atas, kita bisa mulai membuat slideshow video. Dan salah satu hal yang penting untuk dilakukan adalah mengurutkan foto dan video dengan tepat. Sama seperti membuat sebuah cerita, kita perlu mengurutkan gambar sesuai dengan cerita yang ingin disampaikan. Urutan gambar secara kronologis biasanya adalah gambar yang paling mudah untuk dilakukan. Foto dan gambar yang diurutkan secara kronologis juga menggambarkan perjalanan dengan sangat baik.

4. Gunakan Musik Yang Cocok Dengan Gambar


Salah satu media untuk bercerita lainnya adalah menggunakan musik. Kita bisa memiliki musik yang pas dengan suasana yang ingin kita bangun. Misalnya, untuk acara pernikahan, kita bisa memasukkan musik romantis di video slideshow. Sementara di acara ulang tahun, kita bisa menggunakan musik yang ceria sehingga membuat suasana tampak lebih menarik lagi.

5. Gunakan Teks


Hal terakhir yang perlu dilakukan untuk membuat video slideshow yang keren adalah dengan menuliskan beberapa kalimat atau kutipan di dalamnya. Kita bisa menuliskan kapan foto atau video diambil, atau juga menuliskan kutipan kata-kata mutiara di dalamnya. Dengan begini, ada banyak cerita yang bisa dibagikan dengan penonton lainnya. Hanya saja, jangan sampai kita menuliskan terlalu banyak kalimat bahkan hingga dalam beberapa paragraf. Karena hal ini akan membuat para penonton sulit membacanya, atau juga tulisan malah menutupi gambar yang disajikan. Karenanya, satu atau dua kalimat di setiap foto akan sangat cocok untuk membuat video slideshow menjadi lebih menarik.
Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "5 Tips Bercerita Dengan Video Slideshow Yang Menarik"