Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Akses Fitur Direct Message Instagram Via Google Chrome Windows/Mac


Jika kalian ada sebuah pesan penting, namun males buka Smartphone karena suatu alasan, kalian bisa menggunakan sebuah trik dengan memanfaatkan website Instagram.com dan Google Chrome loh untuk mengakses fitur DM atau Direct Message. 

Nah bagi yang belum tahu, secara default fitur DM ini tidak tampil di Google Chrome baik itu Windows, Linux atau Mac, namun dengan sedikit trik kamu bisa mengaktifkan fitur DM tersebut. Berikut langkahnya. 

Langkah 1. Pertama buka Google Chrome, dan masuk ke website Instagram.com, login seperti biasa. 


Langkah 2. Selanjutnya klik kanan di halaman tersebut, dan pilih Inspect Element, yang mana akan membuka sebuah tools yang bernama Developer Tools. 


Langkah 3. Klik pada titik tiga dikanan atas > More Tools > Network Conditions. Silahkan lihat gambar berikut.


Langkah 4. Selanjutnya, pada bagian 'User Agent' kalian hilangkah Checklist pada bagian Select Automaticaly, dan pilih Custom (Google Chrome Android High End). 


Langkah 5. Terakhir, Refresh halaman Instagram tersebut, dan kalian akan menemukan sebuah tombol DM dan bahkan kalian bisa melakukan posting sebuah gambar. 


Nah silahkan kalian coba sendiri, dan semoga berhasil.. 
Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Cara Akses Fitur Direct Message Instagram Via Google Chrome Windows/Mac"