Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tampilan Baru Facebook Kini Sudah Bisa Digunakan Semua Orang!


Setelah beberapa bulan dalam status pengujian, kini tampilan baru Facebook sudah bisa digunakan semua penggunanya diseluruh dunia. 

Bagi yang belum tahu, mulai April 2019 lalu, Facebook mengumumkan sebuah perubahan desain baru, yang mungkin bagi kamu pengguna aplikasi Facebook di Android dan iOS sudah merasakannya, dan mulai Oktober 2019 desain baru untuk website sosial media Facebook mulai diluncurkan untuk sebagian penggunanya diluar sana. 


Tampilan Yang Lebih Segar 


Jika kamu membuka halaman Facebook dengan desain baru ini, tampilannya lebih segar dan mirip dengan aplikasi Facebook untuk perangkat Mobile, dimana tampilan sudutnya yang membulat atau biasa disebut dengan rounded corner, selain itu icon dan penempatan beberapa elemen desain juga kini disempurnakan dan terlihat lebih besar sehingga sangat mudah untuk diakses terutama untuk perangkat touchscreen. 

Dukungan Dark Mode


Sesuatu yang baru untuk Website Facebook adalah kini sudah tersedia dukungan Dark Mode, tentunya ini sangat bermanfaat sekali terutama bagi pecinta dark mode diluar sana, selain itu melihat layar yang menampilkan elemen gelap, sangat ramah dimata dan tidak menjadikannya cepat lelah. 

Cara Beralih ke Desain Baru Facebook

Untuk kamu yang penasaran dan belum mencoba desain baru ini, kamu bisa beralih ke desain baru dengan cara klik pada tanda panah kebawah, dan pilih switch to new Facebook, tepat seperti gambar dibawah. 



Nah bagaimana menurutmu mengenai desain baru Facebook ini? apakah kamu sudah mencobanya? silahkan berikan pendapatmu mengenai hal ini dikolom komentar dibawah guys. 
Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Tampilan Baru Facebook Kini Sudah Bisa Digunakan Semua Orang!"