Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Minimalis Windows 10 - Desktop Rapi! #EdisiKedua

Pada Edisi kedua ini, saya akan membahas bagaimana sih tips agar tampilan Desktop Windows 10 kamu rapi, karena pada edisi sebelumnya saya sudah membahas tentang Pinned Apps di Start Menu dan Taskbar, pastikan kamu juga telah membacanya ya.


Ada beberpa langkah yang perlu kamu lakukan untuk membuat desktop kamu telihat rapi dan minimalis. Diantaranya:

Gunakan Wallpaper Quotes Warna Solid

Kamu bisa menggunakan Wallpaper Solid saja juga bisa, namun jangan menggunakan yang warna terang, usahakan dengan warna Gelap, namun jangan hitam, bisa perpaduan antara Abu Abu ke Gelap. Rekomendasi sih gunakan warna #2E2C2C.


Jangan lupa cari juga wallpaper dengan resolusi yang sama dengan perangkat yang kamu gunakan, atau kamu bisa membuatnya menggunakan adobe photoshop.

Hilangkan Icon

Didesktop kamu jangan menyimpan banyak icon, dan shortcut, meskipun kamu menyimpannya, sebaiknya sembunyikan saja semua, dan jika ingin mengaksesnya kamu masih bisa melalui File Explorer.


Nah jika kamu ingin mengakses semua Icon, File dan Shortcut di desktop kamu bisa mengaktifkan lagi Show Desktop Icon, atau bisa masuk ke File Explorer > Desktop.


Nah jika kamu menggunakan dua langkah diatas, maka desktop kamu akan terlihat rapi dan minimalis, sebaiknya jika kamu menggunakan Widget, hilangkan saja, seperti rainmeter, dan lainnya, karena bisa mengurangi performa dan rasa minimalisnya.

Btw dengan perpaduan dua langkah Artikel ini dan Sebelumnya, maka kamu bisa menjadikan Desktop kamu seperti ini.



Berikan Gaya minimalismu dikolom komentar dibawah.
Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Tips Minimalis Windows 10 - Desktop Rapi! #EdisiKedua"