Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Agar Monitor External Tidak Mati Ketika Windows Standby

Salah satu hal yang mungkin perlu dilakukan ketika menghubungkan Laptop ke Monitor External adalah dengan mengatur Standby Time di system Operasi. Disini saya menggunakan Windows 10, dan kadang ketika Standby beberapa menit Monitor LG yang saya gunakan tiba tiba masuk ke Mode Standby dan mati begitu saja, padahal Monitor tersebut saja juga jadikan media penghubung dengan Speaker yang saya punya. 

Tentu hal ini cukup merepotkan karena ketika mendengarkan musik misalnya, tiba tiba audio berubah dan Speaker yang mantap ke Speaker Laptop yang kurang memuaskan, nah karena itulah kita harus mengganti dan mengubah konfigurasi di Windows agar hal tersebut tidak terjadi. 

Cara Agar Monitor External Tidak Mati Ketika Windows Standby

Langkah 1. Pertama silahkan kamu buka Control Panel > Hardware & Sound > Power Options
Tepat seperti pada gambar diatas, silahkan kamu klik pada Power Plan yang kamu gunakan. 

Langkah 2. Selanjutnya set pada Turn Off Display menjadi Never atau sesuaikan dengan keperluan kamu. 
Nah misalkan seperti pada gambar diatas, karena memang saya sering mengubungkan Monitor External ketika kondisi laptop di Charge, maka pada bagian plugged in saya set Turn Off Display ke Never. 

Jika langkah diatas sudah kamu lakukan, maka Monitor External tidak akan mati sekalipun perangkat tidak kita sedang gunakan, namun sekali lagi untuk menghemat daya listrik rumah kamu, ada baiknya kamu tidak set ke Never atau mengatur Power Saving Monitor kamu ke On. 

Nah silahkan kamu coba, semoga bermanfaat. 
Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Cara Agar Monitor External Tidak Mati Ketika Windows Standby"