Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Minimalis Windows 10 - Wallpaper Minimalis! #EdisiKeempat

Pada edisi keempat ini, saya akan menunjukan bagaimana cara membuat Quotes Minimalis Wallpaper menggunakan Adobe Photoshop, sekaligus, diakhir artikel saya akan memberikan sebuah paketan Wallpaper Minimalis koleksi saya, baik yang saya download atau yang saya buat sendiri.


Jika kamu belum membaca edisi sebelumnya, berikut adalah link menuju artikel edisi pertama sampai ketiga:
Oke langsung saja, mari kita buka Adobe Photoshop. Didalam Adobe Photoshop kamu buat sebuah File baru berukuran sesuai dengan resolusi laptop atau perangkat kamu.



Selanjutnya, kamu pilih warna sesuai keinginan kamu, disini warna yang cocok menurut saya adalah gelap, namun bukan hitam.


Selanjutnya kamu tekan Shift + F5, dan pilih Foreground Color, dan klik OK, maka warna tadi akan dimasukan kedalam file yang telah kamu buat sebelumnya.



Nah sebenarnya menurut saya warna solid seperti ini juga sudah cocok untuk jadi wallpaper minimalis, keren dan mantap. Namun karena judul filenya tadi adalah Wallpaper_Quotes, maka saya akan menambahkan Quotes didalam file ini. Pertama tama kamu cari Quotes keren, bisa dari Google atau kamu buat sendiri. Jika sudah ditentukan, sekarang yang perlu kamu lakukan adalah memasukan Text, namun sebelumnya Font yang kamu gunakan harus terkesan minimalis, disini saya menggunakan Font bernama Dense. 


Selanjutnya langsung saja tekan T dan masukan Kalimat didalam file tadi. Namun jangan lupa Warna Text harus warna terang, bisa putih atau Warna terang menuju Putih.


Selanjutnya jangan lupa posisikan ditengah.


Selanjutnya jika menurut kamu sudah selesai, kamu bisa simpan dengan format PNG. 


Nah sekarang kamu tutup saja Adobe Photoshopnya, dan cari Wallpaper kamu tadi dan terapkan pada Desktop Wallpaper kamu.


Selesai. Nah selera bisa disesuaikan saja. Jika kamu sudah selesai, coba berikan pendapatmu dan share bagaimana tampilan Desktop kamu sekarang. Biar kita semua tahu perkembangannya. 😁

Bonus edisi kali ini

Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Tips Minimalis Windows 10 - Wallpaper Minimalis! #EdisiKeempat"